Gelar Konser Jabar Bahagia, Cagub KH. Acep Adang Ruhiat Sampaikan Program Prioritas Empat Kartu Jabar Bahagia.
Gelar Konser Jabar Bahagia, Cagub KH. Acep Adang Ruhiat Sampaikan Program Prioritas Empat Kartu Jabar Bahagia.
Signal.co.id – Konser Jabar Bahagia dan Senam Sehat digelar oleh pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Barat nomor urut 1, KH. Acep Adang Ruhiat dan Gitalis Dwinatarina, di Lapangan Desa Benda, Kecamatan Karangampel, Kabupaten Indramayu. Acara ini menarik perhatian puluhan ribu warga yang antusias hadir.
Dalam acara tersebut, sejumlah penyanyi, termasuk Dian Anic, Maya KDI, Raggie Rasta, dan Kanoz Rey Mangga Hip Hop Movement, turut memeriahkan. Kehadiran mereka menambah semarak suasana.
Pasangan calon ini didampingi sejumlah tokoh penting, antara lain Ketua DPW PKB Jabar Syaiful Huda, Dewan Syuro DPP PKB Dedi Wahidi, dan Cawabup Indramayu nomor urut 3, Tobroni.
Cawagub Gita KDI membuka konser dengan lagu “Jayanti”, yang sukses menggugah semangat penonton. Dalam sambutannya, Cagub KH. Acep Adang Ruhiat menggarisbawahi visi dan misi untuk meningkatkan kebahagiaan masyarakat Jawa Barat, yang saat ini berada di peringkat 5 terbawah dari 38 provinsi di Indonesia.
“Kami membawa visi Terwujudnya Jawa Barat yang Bahagia Lahir dan Batin,” ujarnya.
Menjelaskan program prioritas melalui empat Kartu Jabar Bahagia: Kartu Keluarga Bahagia, Kartu Pendidikan Bahagia, Kartu Wirausaha dan Prakerja, serta Kartu Insentif Guru Ngaji.
Gita KDI menambahkan bahwa Kartu Jabar Bahagia adalah kontrak politik dengan masyarakat, bertujuan mengurangi praktik politik transaksional. Ia juga berkomitmen untuk menekan angka kekerasan terhadap perempuan di Jawa Barat, agar perempuan dihargai dan dilindungi.
Akhir sambutannya, KH. Acep Adang Ruhiat mengajak warga untuk memberikan dukungan dengan datang ke TPS pada 27 November 2024 dan memilih pasangan nomor 1. “Ajak sanak saudara dan tetangga untuk memilih kami demi mewujudkan Jabar Lahir Batin,” pungkasnya.