Turnamen Bulu Tangkis Korea Open 2023 : Indonesia Menyisakan 1 Wakil di Perempat Final
Turnamen Bulu Tangkis Korea Open 2023 : Indonesia Menyisakan 1 Wakil di Perempat Final
Signal.co.id – Kabar kurang menggembirakan datang dari Korea, ketika tim Bulu Tangkis Indonesia yang di turunkan di Turnamen Bulu Tangkis Korea Open 2023, berguguran satu per satu, dan hanya menyisakan 1 wakil yang bertahan hingga perempat final.
Menurunkan 9 wakilnya, 3 wakil Indonesia sudah tersingkir di babak pertama, dan meloloskan 6 wakil nya ke babak kedua, di babak kedua 5 wakil juga tersingkir, hingga hanya menyisakan 1 wakil saja.
Di mulai dari ganda campuran, pasangan Dejan Ferdinansyah/ Gloria Emanuelle Widjaja, takluk dari pasangan tuan rumah Korea Seo Seung Jae/ Chae Yu Ju, dengan rubber gim 14 – 21, 22 – 20 dan 11 – 21.
Di ikuti pasangan Praven Jordan/ Melati Daeva Oktavianto, juga menyerah dari pasangan China Zheng Shi Wei/ Huang Ya Qiong, dua gim langsung 16 – 21, 17 – 21.
Di lanjutkan dengan Putri Kusumawardani yang di tundukkan wakil tuan rumah Korea An Se Young, dua gim langsung 7 – 21, 12 – 21.
Begitu pula dengan Gregoria Mariska Tunjung, yang di singkirkan pemain Korea lainnya Sim Yu Jin, dua gim langsung 20 – 22, 17 – 21.
Kegagalan Indonesia di lengkapi dengan terdepaknya pasangan Pramudya Kusumawardana/ Yeremiah Erich Yoche Yacob Rambitan, dari pasangan Jepang Takuro Hoki/ Yugo Kobayashi, dua gim langsung 15 – 21, 15 – 21.
Untunglah muka Indonesia masih terselamatkan, dengan lolosnya pasangan Fajar Alfian/ Mohammad Rian Ardianto, usai menundukkan pasangan China Taipei Lu Ching Yao/ Yang Po Han, dua gim langsung 21 – 19, 21 – 15.
Di perempat final, pasangan Fajar/ Rian akan menantang pasangan Malaysia Goh Sze Fei/ Nur Izzuddin.
Babak perempat final, akan di langsungkan besok jum,at 21/ 07, mulai pukul 09 00 waktu Korea.